Pelantikan KSPM UMY : Menargetkan Menjadi Kiblat KSPM Indonesia

September 21, 2016, oleh: superadmin

Kelompok Studi Pasar Modal Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (KSPM FEB UMY) sukses menyelenggarakan pelantikan pengurus periode 2016/2017 pada Sabtu (17/09) bertempat di Ruang Sidang Fakultas Ekonomi UMY. Jumlah pengurus baru yang dilantik sebanyak 40 orang. Pelantikan ini ditangani langsung oleh seluruh pengurus KSPM periode 2016/2017 dan dihadiri oleh Iskandar Bukhori  selaku Pembina KSPM dan Idunk Ace Pradana selaku demisioner KSPM periode 2015/2016. Prosesi pelantikan dilakukan oleh Pembina KSPM dan disaksikan oleh demisioner periode 2015/2016.

Ketua KSPM terpilih pada periode 2016/2017 adalah Eko Wukagani Zurdona Prastyo, mahasiswa jurusan Ilmu Ekonomi angkatan 2014.  Selain pelantikan pengurus baru, dilaksanakan pula diskusi internal dengan tema “Analisis Tax Amnesty Terhadap Pasar Modal”. Menurut Eko, kendala selama pelantikan adalah ketepatan waktu kedatangan Pembina. “Seharusnya diskusi dilakukan setelah prosesi pelantikan, namun karena Pembina terlambat datang jadi kami lakukan diskusi terlebih dahulu. Di luar itu, keseluruhan acara berjalan lancar”, ujar Eko.

Lebih lanjut, Eko berharap agar anggota KSPM dapat mengerti seputar pasar modal dan memberikan edukasi pada mahasiswa UMY khususnya mahasiswa FEB. Sementara itu, Idunk Ace Pradana selaku ketua KSPM periode 2015/2017 berharap agar kepengurusan KSPM periode ini bisa lebih baik daripada periode sebelumnya dan dapat menjadi kiblat KSPM seluruh Indonesia. “Saya berharap agar kepengurusan sekarang bisa memberi manfaat bagi pengurus dan seluruh lapisan masyarakat, serta  mampu bekerja sama dengan internal maupun eksternal kampus”, ungkap Idunk yang ditemui via Whatsapp (17/09). Idunk juga mengungkapkan harapannya terkhusus untuk ketua KSPM periode 2016/2017 agar bisa menjadi contoh yang baik untuk seluruh anggota KSPM dan bisa mengayomi anggota untuk menjadikan KSPM lebih baik. (DILL, ANS)